Advanced Search

  • SEARCHING...
  • SEARCHING...

Detail Record


XML

Analisis Isi Pesan Politik pada Film Kingmaker

Latar Belakang: Film menjadi media komunikasi yang efektif dalam mempengaruhi opini publik. Oleh sebab itu, film digunakan sebagai media politik yang bersifat audio visual untuk menyampaikan suatu pesan dan informasi kepada masyarakat melalui komunikasi politik. Salah satu film dengan genre drama politik yaitu film dari Korea Selatan yang berjudul “Kingmaker” (2022) yang disutradari oleh Sung-hyun Byun. Film ini menarik diangkat menjadi topik penelitian karena mengisahkan drama politik di Korea Selatan dengan latar belakang 1960-an. Selain itu, film ini juga dibintangi aktor papan atas Korea Selatan seperti Soul Kyung Gu dan Lee Sun Kyun serta berhasil meraih berbagai penghargaan seperti Daejong Film Awards 2022, Blue Dragon Film Awards 2022, dan Baeksang Arts Awards 2022. Rumusan Masalah: Bagaimana analisis isi pesan politik dan jenis-jenis isi pesan politik Retorika, Iklan Politik dan Propaganda pada film Kingmaker. Tujuan Penelitian: Untuk mengkaji isi pesan politik dan jenis-jenis pesan politik yang disampaikan pada film ini. Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan metodologi penelitian kualitatif dengan metode analisis isi menggunakan teori Dan D. Nimmo (2014) dan pengumpulan data menggunakan sumber dokumentasi hingga studi pustaka. Hasil Penelitian: Berdasarkan hasil penelitian, film “Kingmaker” memuat berbagai jenis-jenis pesan politik seperti retorika, iklna politik, dan propaganda. Kesimpulan: Keseluruhan dari analisis isi pesan politik dalam film “Kingmaker” ini memiliki tujuan untuk memenangkan politik Korea Selatan dengan strategi-strategi yang mengarah kepada strategi kotor serta memiliki pengaruh pada pemenangan Pemilu. Saran: Film ini menjadi media yang kuat untuk menyampaikan sebuah informasi dikarenakan pesan yang disampaikan oleh film ini cukup efektif, oleh karena itu sebagai peneliti, peneliti berharap penelitian ini tidak hanya dipandang sebelah mata dalam sebuah penyampaian makna pesan, serta penelitian ini beguna bagi para pembara pembaca dan peneliti, peneliti juga ingin meneliti bagaimana strategi-strategi politik yang akan dijalanakan. Pada penelitian ini melihat secara khusus bentuk-bentuk demokrasi dan peneliti ingin melihat nilai-nilai demokrasi Korea Selatan.

Kata kunci: Pesan Politik, Komunikasi Politik, Film Kingmaker
Daftar Pustaka: (5 Buku, 13 Online)
Mayang Araswati - Personal Name
120106209 - Mayang Araswati
SKRIPSI IK
Skripsi PIK
Indonesia
Universitas Paramadina
2024
Jakarta
80 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...