Advanced Search

  • SEARCHING...
  • SEARCHING...

Detail Record


XML

Analisis Perilaku Penonton Mola Terhadap Tayangan Olahraga (Studi Kasus Tayangan Road To UFC)

Tujuan penelitian: Sebuah karya yang menggambarkan tentang motif dan respon milenial dalam menonton tayangan olahraga di platform digital Mola. Banyak sekali tayangan olahraga di platform digital, namun hanya di Mola yang memberikan tayangan Road To UFC. Tentu hal mini menarik untuk diteliti terkait motif dan respons dari penonton tayangan tersebut. Mola sebagai platform digital banyak menampilkan tayangan olahraga yang mempengaruhi kemudahan menjelajah dunia olahraga semua kalangan, terutama generasi milenial. Ditambah lagi dengan adanya tayangan Road To UFC, tayangan ini menayangkan atlet-atlet Tanah Air yang mempunya kesempatan dan berjuang untuk dapat tampil di kancah olahraga bela diri campuran.

Teori: Dengan menggunakan Teori Use and Gratification dan dipadukan dengan Teori Resepsi penelitian ini mengeksplorasi perilaku penonton Mola terhadap tayangan olahraga, khususnya Road To UFC.

Metodologi: Melalui metode kualitatif deskriptif dan teknik pengumpulan data wawancara dengan tiga informan milenial. Fokus utama penelitian adalah menentukan motif penonton Mola dalam menonton tayangan olahraga dan menganalisis merespon mereka terhadap tayangan tersebut.

Hasil penelitian: Menunjukkan bahwa motif hiburan dan motif informasi mendominasi pengalaman menonton penonton Mola, hal ini disebabkan karena informan menyatakan motif dan tayangan yang diteliti penuh dengan hiburan dan informasi, seluruh informan memberikan motif yang sama akan hal ini. Sementara motif integritas sosial dan integritas personal kurang mencolok, terbukti hanya ada satu informan yang memilih motif tersebut. Teori Use and Gratification dan teori resepsi digunakan sebagai kerangka teoritis untuk menganalisis temuan penelitian. Respon penonton terhadap tayangan ini secara umum positif, mencakup pemahaman yang baik, penerimaan informasi, ekspektasi yang terpenuhi, dan kualitas video yang memuaskan.

Kesimpulan: Penelitian ini memberikan wawasan tentang preferensi penonton Mola, dapat digunakan sebagai dasar untuk pengembangan konten olahraga yang lebih menarik di platform digital. Implikasi temuan ini berkaitan dengan strategi penyiaran dan produksi konten yang lebih efektif untuk menanggapi kebutuhan dan keinginan penonton Mola.

Kata Kunci: Motif, Perilaku, Mola, Olahraga
Radiga Tyaditama Mulyono - Personal Name
119106141 - Radiga Tyaditama Mulyono
Skripsi PIK
Indonesia
Universitas Paramadina
2024
Jakarta
94 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...