Studi deskriptif kecemasan pada karyawan logistik mengenai isu PHK di PT.X dalam masa new normal
Penelitian yang dilakukan peneliti bertujuan untuk melihat gambaran kecemasan yang di alami karyawan logistik di PT.X yang sedang mengalami isu PHK. Kecemasan adalah ketakutan atau kekhawatiran akan terjadinya suatu hal yang tidak menyenangkan di masa mendatang. Alat ukur yang digunakan pada penelitian ini menggunakan alat ukur Dass-21. Alat ukur DASS 21 dikembangkan oleh Lovibond dan Lovibond (1995) untuk mengukur kecemasan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif non eksperimen. Sampel dari penelitian ini terdiri dari 80 responden (n=80), dengan memiliki karakteristik yaitu Karyawan logistik di PT X, Karyawan telah bekerja minimal 1 tahun di PT X dengan status karyawan tetap dan kontrak. Hasil dari penelitian ini menjelaskan bahwa karyawan mengalami kecemasan akibat isu PHK dengan kategori sedang, hal ini menjelaskan bahwa karyawan mengalami perhatian yang menurun, serta dalam menyelesaikan masalah menurun dan mudah tersingung
Kata Kunci: Kecemasan, New Normal & Isu PHK
Kata Kunci: Kecemasan, New Normal & Isu PHK
Malik Ibrahim - Personal Name
118107021 - Malik Ibrahim
Skripsi PPS
Indonesia
Universitas Paramadina
2023
Jakarta
LOADING LIST...
LOADING LIST...