Advanced Search

  • SEARCHING...
  • SEARCHING...

Detail Record


XML

Gambaran Citra Wardah Cosmetics di Kalangan Konsumen Wardah (Survei terhadap Mahasiswi Universitas Paramadina yang Mengkonsumsi Wardah Cosmetics)

Tujuan Penelitian Untuk mengetahui sejauh mana faktor personality yang dimiliki oleh citra Wardah Cosmetics, untuk mengetahui sejauh mana faktor reputation yang dimiliki oleh citra Wardah Cosmetics, untuk mengetahui sejauh mana faktor value yang dimiliki oleh citra Wardah Cosmetics, serta untuk mengetahui sejauh mana faktor corporate identity yang dimiliki oleh Wardah Cosmetics.
Metodologi: Kuantitatif bersifat asosiatif. Menggunakan metode penelitian survei dengan teknik penyebaran kuesioner pada responden. Populasi pada penelitian ini adalah Mahasiswi Universitas Paramadina yang menggunakan produk Wardah Cosmetics yang sedang mengambil kuliah semester genap sebanyak 400 orang, berdasarkan perhitungan rumus Slovin didapatkan hasil untuk sampel sebanyak 80 responden. Teknik sampling yang digunakan adalah sampling accidental. Skala yang digunakan adalah skala Likert. Kemudian data yang didapat dianalisa dan diinterpretasikan untuk memperoleh gambaran mengenai variabel yang diamati. Hasil Penelitian: Hasil perhitungan dimensi personality sebesar 91.25% menunjukan nilai-nilai personality Wardah Cosmetics tinggi, hasil perhitungan dimensi reputation sebesar 88.75% menunjukan reputasi Wardah Cosmetics cukup tinggi, hasil perhitungan di mensi value sebesar 95% menunjukan nilai-nilai value Wardah Cosmetics tinggi, hasil perhitungan dimensi corporate identity sebesar 92.5% menunjukan nilai-nilai corporate identity Wardah Cosmetics tinggi. Dimensi tertinggi dalam penelitian ini adalah dimensi value sebesar 95%, menunjukan penilaian dan kepercayaan responden terhadap nilai-nilai value Wardah Cosmetics tinggi, dimensi terendah dalam penelitian ini adalah dimensi reputation sebesar 88.75% menunjukan reputasi Wardah Cosmetics belum sepenuhnya dinilai baik oleh responden. Hasil perhitungan variabel X (Citra wardah Cosmetics) sebesar 95% menunjukan citra Wardah Cosmetics tinggi. Kesimpulan: Hasil perhitungan terendah pada penelitian ini adalah dimensi reputation sebesar 88.75%. Ini artinya keyakinan responden terhadap reputasi Wardah Cosmetics masih belum memuaskan. Masih ada sebagian responden yang menilainya rendah. Menurut peneliti, ini dapat disebabkan responden yang mengisi kuisioner kurang memahami pertanyaan yang diberikan serta tidak memberikan perhatian lebih pada dimensi reputation Wardah Cosmetics. Dimensi tertinggi dalam penelitian ini adalah dimensi value sebesar 95%. Ini artinya, responden meyakini nilai-nilai value Wardah Cosmetics dinilai tinggi. Menurut peneliti, ini dapat disebabkan responden memiliki kepercayaan serta penilaian yang tinggi terhadap value Wardah Cosmetics. Hasil perhitungan variabel citra Wardah Cosmetics sebesar 95% menunjukan citra yang dimiliki wardah Cosmetics tinggi. Saran: Sebaiknya Public Relations Wardah Cosmetics dapat lebih menggencarkan program-program komunikasi strategis lainnya sehingga reputasi Wardah Cosmetics menjadi lebih tinggi. Hal ini sangatlah penting karena reputasi adalah bagian dari kesuksesan perusahaan mengelola organisasinya.

Kata Kunci : Citra, produk Wardah, Wardah Cosmetics
Daftar Pustaka : 20 Buku (2002-2011)
Yudisiana Rahmawati - Personal Name
210000287 - Yudisiana Rahmawati
SKRIPSI IK
Skripsi PIK
Indonesia
Universitas Paramadina
2017
Jakarta
LOADING LIST...
LOADING LIST...